Kanal

Network

Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2024 sinaracehbaru.com
Allright Reserved

BUKA SOSIALISASI NISHAB ZAKAT, PJ. BUPATI ASRA MINTA KOMISIONER BAITUL MAL OPTIMAL GALI POTENSI ZAKAT DAERAH

Oleh
Kamis, 13 Juni 2024 - 17:37 WIB

Aceh Tamiang – Sinar Aceh Baru
Pj. Bupati Asra, meminta Komisioner Baitul Mal Kabupaten (BMK) kreatif dan bekerja keras mengoptimasi sumber-sumber potensial baru pendapatan zakat di Aceh Tamiang.

“97 persen pendapatan zakat BMK bersumber dari potongan gaji PNS Aceh Tamiang. Hanya 3 persen yang berasal dari non-PNS,” ujar Pj. Bupati Aceh Tamiang, Drs. Asra, saat membuka Sosialisasi Penyesuaian Kembali Nishab Zakat Penghasilan (Profesi) di aula Setdakab, Kamis (13/6/24).

“Artinya apa? Harus ada sumber (pendapatan zakat –red) lain yang dipikirkan dan digali oleh para Komisioner beserta Tenaga Profesional BMK,” sambung Pj. Bupati Asra lugas.

Ia kemudian menyampaikan sekilas sirah nabawiyah yang mengisahkan bagaimana Rasulullah Saw pernah mengutus sahabat untuk mengumpulkan zakat dari para orang-orang kaya.

“Pergilah, kumpulkanlah harta zakat!” Para sahabat yang ditugaskan pun pergi untuk melaksanakan perintah tersebut. Mereka berkeliling mengunjungi kaum muslimin dengan sebuah perintah, “Bayarlah zakat kalian!” demikian ulas Pj. Bupati Asra.

Dikatakan, urusan zakat ini merupakan hal serius karena perintahnya datang langsung dari Allah Swt. “Bahkan ketika itu, kalau ada kaum muslimin yang kaya tapi enggan membayar zakat, diperintahkan untuk merampas hartanya sejumlah zakat yang wajib dibayarkannya,” sebutnya lagi.

Dalam konteks lokal, Pj. Bupati Asra mengajak para Komisioner dan Tenaga Profesional BMK untuk mengoptimasi potensi zakat daerah, semisal dari perusahaan-perusahaan perkebunan sawit yang beroperasi di Bumi Muda Sedia.

Disebutkan, para Komisioner mesti mampu meyakinkan pimpinan perusahaan perkebunan yang beroperasi di Aceh Tamiang untuk menyetorkan ZIS nya ke BMK. “Nanti penyetoran ZIS nya dikembalikan ke penerima zakat yang berada di areal operasionalnya, sehingga mereka ikut merasakan manfaat peembayaran zakat dari perusahaan tersebut,” tuturnya.

Dengan optimis, Pj. Bupati Asra menyakini, membayar zakat menjadi salah satu solusi strategis menjaga hasil perkebunan sawit tidak lagi menjadi sasaran pencurian buah oleh “ninja sawit”.

“Saya kira ini menjadi salah satu strategi solutif, supaya masyarakat turut menjaga aset perusahaan tersebut dari potensi tindakan kriminal ninja sawit. Saya yakin, masyarakat sekitar kebun akan menjaga perusahaan karena mendapatkan manfaat langsung dari setoran zakat mereka ke BMK kita,” timpalnya menguatkan.

Tausiyah potensi zakat yang disampaikan Pj. Bupati Asra ini didukung oleh keadaan aktual karena penyesuaian nishab zakat baru ini berpotensi mengurangi pendapatan zakat BMK dari para PNS. “Harga emas yang konsisten naik karena inflasi dan perekonomian global, akan membuat perhitungan nishab zakat profesi terhadap pendapatan PNS ikut dinamis,” sebutnya.

“Artinya angkanya berpotensi akan berkurang. Sementara selama ini, BMK nyaris hanya mengelola dana ZIS PNS. Jadi mesti kreatif dan kerja keras untuk meningkatkan pendapatan zakat, infak dan sedekah yang bisa digunakan untuk mengurangi angka kemiskinan dan membantu masyarakat yang berkategori penerima zakat,” pungkas Pj. Bupati Aceh Tamiang ini.

Sebelumnya, Kepala Sekretariat Baitul Mal Kabupaten, Dedi Nurfadli melaporkan, Sosialisasi Penyesuaian Kembali Nishab Zakat Penghasilan (Profesi) sesuai dengan Surat Keputusan Dewan Pertimbangan Syariah Baitul Mal Aceh Nomor 02/KPTS/2024. “Sosialisasi ini bertujuan untuk menginformasikan kepada PNS/Non PNS dan masyarakat berkaitan dengan Zakat dan Infak yang dikeluarkan,” ungkapnya.

Disebutkan Dedi, kegiatan yang diikuti oleh para Kepala SKPK bersama bendaharawan masing-masing akan berlangsung selama satu hari. Ada pun pemateri sosialisasi ialah Ketua BMK, Nurdin OK, dan Ketua Dewan Pengawas BMK, Baharuddin.

Tampak hadir mengikuti pembukaan, Sekretaris Daerah, Tri Kurnia bersama para Kepala SKPK di lingkungan Pemkab Aceh Tamiang.

Wartawan Wiwin Hendra

BERITA LAINNYA

Prajurit Kodam Iskandar Muda Bersihkan Menara Masjid Raya Baiturrahman, Simbol Kepedulian dan Pengabdian TNI

Banda Aceh – Sinar Aceh Baru Dalam rangka merawat salah satu ikon bersejarah kebanggaan masyarakat Aceh, Panglima Komando Daerah Militer

| 8 jam lalu

WARGA ACEH TAMIANG KINI BISA URUS PASPOR DI MAL PELAYANAN PUBLIK

Aceh Tamiang – Sinar Aceh Baru Warga Aceh Tamiang kini bisa membuat paspor di Mal Pelayanan Publik Aceh Tamiang. Kepastian

| 8 jam lalu

PEMKAB ACEH TAMIANG GELAR PERINGATAN HARI SANTRI

Aceh Tamiang – Sinar Aceh Baru Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang menggelar Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 di Lapangan Upacara

| 15 jam lalu

SAPA Minta Presiden Prabowo Usut Dana Otsus Aceh, Bersihkan Korupsi Sampai Akar

Aceh – Sinar Aceh Baru Pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia menumbuhkan harapan baru bagi seluruh rakyat Indonesia, termasuk

| 17 jam lalu

Sambil Pantau Wilayah Binaan Babinsa Melaksanakan Komsos

Aceh Tamiang,- Sinar Aceh Baru Melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) menjalin keakraban dengan warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Salah satunya

| 20 jam lalu

Ciptakan Keamanan Dan Pantau Harga Sembako, Babinsa Sambangi Pasar Tradisional

Aceh Tamiang – Sinar Aceh Baru Babinsa Koramil 08/Rantau Serma Syafrizal turun kepasar guna berinteraksi langsung dengan para pedagang dan

| 21 jam lalu

PTPN IV Regional VI KSO Ikut Partisipasi Membantu Korban Banjir Di Aceh Tamiang.

Langsa, Sinar Aceh Baru 20 Oktober 2024, PTPN IV Regional VI KSO bersama instansi pemerintah lainnya bekerjasama dengan sekumpulan mahasiswa

| 23 jam lalu

Etnis Rohingya di Perairan Aceh Selatan Murni Tindak Pidana Perdagangan Manusia

Banda Aceh — Etnis Rohingnya yang berada 4 mil dari perairan Labuhan Haji, Kabupaten Aceh Selatan, murni tindak pidana perdagangan

| 1 hari lalu

Fachremy Putra Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin Visioner, Bukan Hanya Pengelola APBD

Kota Langsa – Sinar Aceh Baru Fachremy Putra, Direktur Eksekutif Head Politika, mengajak masyarakat Indonesia untuk memilih pemimpin yang visioner

| 1 hari lalu
Logo sinaracehbaru.com
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
sinaracehbaru.com Facebook
sinaracehbaru.com Twitter
sinaracehbaru.com Instagram
sinaracehbaru.com YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2024 sinaracehbaru.com
Allright Reserved
IKLAN F1
IKLAN IKLAN IKLAN
CONTACT US PT. Sinar Aceh Baru,
Jl. Kasturi No. 7B Gp. Keuramat Kuta Alam Banda Aceh, 23123
Telp: 08126962239